Panduan Bermain RF Online Terbaru 2022
Panduan Bermain RF Online - Rising Force Online atau biasa disingkat RF Online adalah game MMORPG yang sangat populer dikalangan gamers, banyak orang rela menghabiskan waktu untuk memainkan game ini.
Didalam game RF sendiri terbagi menjadi 3 bangsa yaitu Accretia (Robot), Cora (Magic), Bellato (Warrior) yang harus kalian pilih salah satu. Masing-masing bangsa memiliki keunikan tersendiri, namun jangan sampai kamu salah memilih bangsa karena kalian tidak akan bisa berkomunikasi kepada beda bangsa jika bertemu kecuali kalian petinggi di bangsa tersebut.
Sistem game ini juga mengusung Open PK yang artinya kalian dapat bebas menyerang atau di serang bangsa lain sewaktu-waktu, namun untuk mem-PK bangsa sendiri kamu memerlukan potion khusus.
Sama seperti beberapa game lainnya, RF juga terdapat perang antar bangsa yang bernama Chip War, peperangan ini bertujuan untuk memperebutkan wilayah Central Crag Mine (CCG) yang diadakan setiap 8 jam sekali.
Pada saat awal war semua bangsa akan memiliki Control Chip pada markas masing-masing. untuk dapat memenangkan war ini bangsa harus menghancurkan chip salah satu bangsa dan kemudian membawanya ke markas.
Control Chip sendiri berguna untuk mengendalikan beberapa saat monster raksasa si penjaga Central Crag Mine yaitu Holy Stone Keeper. Monster ini tinggal didalam CCG dan memiliki ketahanan serta kekuatan yang sangat besar sehingga akan mustahil untuk dibunuh.
Bangsa yang telah memenangkan Chip War akan mempunyai kendali pada monster ini, jadi bangsa pemenang yang menambang di CCG akan dilindungi oleh Holy Stone Keeper dari serangan bangsa lain.
Tips Pemula Bermain RF
Memainkan game RF Online membutuhkan sebuah kesabaran, karena pada dasarnya semua dilakukan secara manual tidak seperti game android yang memiliki fitur auto leveling, auto gathering dan lain-lain. Berikut sedikit tips saat akan bermain game Rising Force Online untuk pemula :
- Didalam game ini kamu dituntut untuk saling bekerja sama, jadi kamu tidak akan bisa selamanya hunt sendiri dan ada saatnya membutuhkan party untuk saling support.
- Ada baiknya kamu membawa pil pemulih exp saat akan hunt, karena jika kamu mati melawan momon exp kamu akan berkurang dan kamu memerlukan pil tersebut.
- Sedia selalu Pot Call untuk memanggil karakter lain dari bangsa kamu yang lebih kuat untuk berjaga-jaga jika dirusuh oleh bangsa lain.
- Semua job pada dasarnya memiliki kegunaan masing-masing, jadi pikirkan baik-baik job apa yang akan kamu pilih nanti.
- Jangan selalu bergantung pada bangsamu, karena sewaktu-waktu kamu bisa bertemu siapapun dari bangsa lain dan itu akan membuatmu kesusahaan jika karakter milikmu pas-pas an.
Tips Leveling RF Agar Cepat Naik Level
Untuk meningkatkan level dengan cepat kalian memerlukan trik agar tidak membuang-buang waktu dalam hunting, karena tidak semua momon bisa memberikan exp yang besar jadi silahkan ikuti tips hunting di RF berikut ini beserta spot hunt exp.
- Level 1 - 30 kamu bisa mengikuti Quest yang ada, karena pada range level ini tidaklah terlalu susah untuk menaikannya.
- Level 31 -35 hunt Meat Clod yang terletak di Accretia Armory 117 dan 213 untuk bangsa Accretia, Bellato Solus Settlement dan Bellato Ancaade Settlement untuk bangsa Bellato, Cora Numerus Stockade untuk bangsa Cora.
- Level 36 - 40 hunt Calliana yang terletak di Ether, namun jika belum terlalu kuat carilah party.
- Level 41 - 43 hunt ABA di padang Cruel jika tidak kuat disarankan party.
- Level 44 - 45 hunt Baba di Volcanic Cauldron namun disarankan party.
- Level 46 - 50 hunt Baba atau Battle Dungeon (BD).
- Level 51 - 55 hunt di Outcast Land (party) atau Cartella Bio Lab.
- Level 56 - 60- hunt di Outcast Land atau Elven Hidden Land.
Itulah tadi sedikit pembahasan tentang Tips dan Trik Bermain RF Online untuk Pemula by kohthomz, apakah kamu termasuk pecinta game MMORPG? Jika iya, maka kamu wajib mencobanya jika belum pernah memainkannya, silahkan share artikel ini jika bermanfaat dan tungu update selanjutnya dari admin, terima kasih dan sampai jumpa diartikel berikutnya ya.
Tags
Tips